Kakanwil Yudi Suseno Hadiri Sertijab dan Lepas Sambut Karutan Perempuan Medan


Medan —  Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumatera Utara, Yudi Suseno, menghadiri secara langsung acara Serah Terima Jabatan dan Lepas Sambut Kepala Rutan Perempuan Kelas IIA Medan yang digelar di halaman Rutan Perempuan Kelas IIA Medan. 

Kegiatan tersebut berlangsung khidmat dengan nuansa anggun yang mencerminkan rasa syukur, haru, serta semangat keberlanjutan pembinaan bagi warga binaan perempuan,Kamis, (08/01/2026).

Kehadiran Kakanwil Ditjenpas Sumut menjadi wujud komitmen pimpinan wilayah dalam memastikan kesinambungan kepemimpinan dan penguatan kinerja pemasyarakatan, khususnya pada Unit Pelaksana Teknis Rutan Perempuan Medan. Acara diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Kemenimipas yang menggema penuh semangat pengabdian. 

Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Biro Barang Milik Negara (BMN) Sekretariat Jenderal Kemenimipas, Kepala Lapas Kelas I Palembang, Kalapas Perempuan Kelas IIA Palembang, perwakilan Kejaksaan Negeri Belawan, Kapolsek Helvetia, Danramil 0201-06/MS, Kepala Puskesmas Helvetia, serta para stakeholder yang selama ini bersinergi dengan Rutan Perempuan Medan. 

Pada prosesi inti, Kakanwil Ditjenpas Sumut Yudi Suseno menyaksikan langsung penandatanganan berita acara serah terima jabatan dan penyerahan memori jabatan dari Ibu Marlia Rezeki Santoso kepada Ibu Rahayu Setyoreni sebagai Kepala Rutan Perempuan Kelas IIA Medan yang baru. 

Dalam kesempatan tersebut, Kakanwil Ditjenpas Sumut menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas dedikasi pejabat lama, sekaligus memberikan arahan dan dukungan kepada pejabat baru agar dapat melanjutkan serta meningkatkan capaian kinerja yang telah dirintis sebelumnya.

“Serah terima jabatan bukan hanya pergantian pimpinan, tetapi merupakan estafet pengabdian. Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Ibu Marlia Rezeki Santoso atas dedikasi dan pengabdian selama memimpin Rutan Perempuan Medan. Kepada Ibu Rahayu Setyoreni, saya berharap dapat melanjutkan program pembinaan yang humanis, memperkuat integritas, serta menghadirkan pelayanan pemasyarakatan yang profesional dan berdampak nyata bagi warga binaan,” ujar Yudi Suseno.

Lebih lanjut, Yudi Suseno menegaskan pentingnya kolaborasi dengan seluruh stakeholder serta menjaga soliditas internal sebagai kunci keberhasilan pelaksanaan.(Humas)

0/Post a Comment/Comments