SIDOARJO,(BPN)- Sebanyak lima poket berisikan 5 gram sabu ditemukan dalam Rumah Tahanan (Rutan) Klas I Surabaya di Kelurahan Medaeng, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
Ditemukannya barang haram tersebut terungkap setelah dilakukan inspeksi mendadak petugas rutan di setiap blok pada Senin (13/3) malam. Khususnya blok yang banyak dihuni narapidana atau tahanan kasus narkoba.
Saat dilakukan sidak, khususnya di blok F 30 dan F 31, ada seorang tahanan terlihat panik. Melihat itu, petugas langsung menggeledahnya dan ditemukan narkoba jenis sabu.
"Untuk di blok F 30 ini, narkobanya disimpan, disembunyikan di celana dalam salah satu narapidana. Sedangkan di blok F 31, narkobanya ditemukan di pinggang, disembunyikan dalan celana pendek kolor," terang Kepala Rutan Klas I Surabaya, Bambang, Selasa (14/3).
Narkoba itu disimpan dalam plastik kecil. Jumlah paling banyak ada di blok F 30, ada sekitar 4 gram sabu. Untuk di blok F 31, beratnya sekitar 1 gram sabu.
"Sekarang ini, kedua narapidana itu ditahan di ruang isolasi. Nanti akan menjalani pemeriksaan lanjutan yang dilakukan polisi dari Polsek Waru (jajaran Polresta Sidoarjo)," ucapnya.(merdeka)
![]() |
loading...
Post a Comment